Untuk memasang Nodejs di cPanel via WHM bisa dilakukan menggunakan EasyApache4. Bisa diakses lewat : WHM >> Home >> Software >> EasyApache 4) .
Kemudian pada bagian Additional Packages pilih nodejs16 untuk melanjutkan instalasi.
Kemudian pada bagian Review dilanjutkan dengan Provision. Setelah beberapa saat, selamat nodejs sudah berhasil terpasang pada server anda.
Jika anda ingin memastikan apakah nodejs sudah terpasang atau belum, bisa melakukan pengecekan dengan command berikut, melalui SSH.
/opt/cpanel/ea-nodejs16/bin/node -v v16.15.0
Anda bisa melakukan simple test nodejs app seperti referensi dari dokumentasi cPanel yang sudah ada di https://docs.cpanel.net/knowledge-base/web-services/how-to-install-a-node.js-application/