Products & Services Submit a ticket My Tickets
Selamat datang
Masuk  Mendaftar

Bagaimana Cara Backup Situs di cPanel

Penting untuk memiliki backup anda sendiri. Anda selalu disarankan untuk menyimpan salinan terbaru dari situs Anda terutama file database anda di terminal lokal anda yang mana anda akan selalu memiliki salinan situs Anda jika terjadi kehilangan data. Untuk melakukan back up, sangat mudah.

Langkah - langkah backup :

  1. Masuk ke cPanel (http://www.yourdomain.com/cpanel) dan klik pada file Backup di bawah Files. cPanel menawarkan berbagai jenis pilihan backup yaitu Full Backup, System Backup dan Partial Backups.

(a)Full Backup

Sebuah backup penuh mencakup semua file di direktori home anda, Database MySQL anda, forwarder dan filter email Anda. Hal ini berguna bila anda ingin mengembalikan seluruh akun termasuk cPanel atau memindahkan akun Anda dari host lain ke Exabytes yang menggunakan cPanel juga.

Lama proses full backup bergantung pada ukuran akun Anda. Jika akun anda lebih dari 500MB, silahkan lakukan backup setelah jam sibuk kantor karena proses ini memakan waktu cukup lama.

Anda cukup memasukkan detail login FTP anda, alamat email (untuk mengingatkan anda saat back up sudah selesai).

(b)Sistem Backup

Merupakan full backup yang dihasilkan oleh server. Mungkin tidak up to date atau lengkap, tergantung kapan server menghasilkan backup.


(c)Backup sebagian

Download Home Directory Backup memungkinkan anda mendownload semua file di direktori home anda (public_html). Hal ini berguna jika situs anda berbasis file dan tidak memiliki database.

Download Backup Database MySQL memungkinkan anda mendownload database tertentu sebagai cadangan. anda disarankan untuk mendownload backup sebelum melakukan perawatan apapun pada database anda.

Anda selalu bisa memanfaatkan fitur restorasi di bawah Partial Backups kapanpun Anda ingin mengembalikan cadangan.

Apakah jawaban ini bermanfaat? Ya Tidak

Send feedback
Maaf kami tidak bisa membantu. Bantu kami mengembangkan artikel ini dengan umpan balik Anda.