Products & Services Submit a ticket My Tickets
Selamat datang
Masuk  Mendaftar

Cara Membuat QR Code untuk Toko Online

2 Cara Membuat QR Code untuk Toko Online Anda

Sekarang ini membuat QR Code cuku mudah. Membuat QR Code bisa anda lakukan dengan memanfaatkan situs QR Code yang sekarang ini sudah banyak tersedia dan anda juga bisa menggunakan situs tersebut secara gratis.

1. Cara Membuat QR Code dengan QR Code Generator

Situs ini cukup mudah untuk digunakan. Cara membuat QR Code toko online kamu cukup mudah dengan cara mengunjungi alamatnya di www.qr-code-generator.com , selanjutnya anda akan diminta memasukan alamat toko online kamu untuk dibuatkan QR Codenya.



Salah satu keunggulan dari situs ini adalah anda bisa menggunakan warna untuk QR Codenya, menggunakan bingkai juga dan juga anda bisa menyisipkan logo toko online anda di QR Code yang anda buat.

Sekarang ini, situs ini sudah tersedia aplikasi androinya sehingga anda bisa dengan mudah membuat QR Code. Cukup install dan gunakan saja di ponsel pintar anda.


2. Cara Membuat QR Code dengan QR Code Monkey

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan situs dari QR Code monkey yang bisa dibilang mirip dengan QR Code Generator. Akan tetapi, QR Code monkey ini memiliki fungsi yang lebih banyak dibandingkan QR Code generator.

QR Code yang kita buat bisa kita simpan dengan berbagai macam format misalnya PNG, EPS, SVG dan PDF. Bahkan resolusi yang dihasilkan juga cukup tinggi.

Caranya mudah anda hanya perlu mengunjungi situsnya di www.qrcode-monkey.com.


Apakah jawaban ini bermanfaat? Ya Tidak

Send feedback
Maaf kami tidak bisa membantu. Bantu kami mengembangkan artikel ini dengan umpan balik Anda.