Products & Services Submit a ticket My Tickets
Selamat datang
Masuk  Mendaftar

Cara Melihat Traffic Visitor Website Menggunakan Plugin Google Site Kit pada WordPress

Langkah-Langkah Melihat Traffic Visitor Website Menggunakan Plugin Google Site Kit pada WordPress:


1. Masuk ke dashboard WordPress Anda. Pilih menu Plugins pada bagian kiri, kemudian klik sub menu Add New untuk menambahkan plugin baru.

 

2. Ketik site kit pada bilah pencarian di bagian kanan atas, kemudian klik tombol Install Now pada plugin Site Kit by Google – Analytics, Search Console, AdSense, Speed.

 

3. Klik tombol Activate untuk mengaktifkan plugin.

 

4. Anda akan melihat tampilan seperti berikut setelah plugin berhasil diaktifkan. Klik tombol START SETUP untuk memulai konfigurasi.

 

5. Klik tombol SIGN IN WITH GOOGLE.

 

6. Anda akan dibawa ke halaman Google Site Kit. Klik tombol Sign in with Google.

 

7. Pilih akun Google Anda.

 

8. Beri tanda centang pada kedua opsi yang ada di bagian bawah, kemudian klik tombol Continue.

 

9. Klik tombol Proceed.

 

10. Klik tombol Allow untuk mengizinkan WordPress mengakses data dari akun Google Anda.

 

11. Klik tombol Add site untuk menambahkan website Anda ke dalam daftar Google Site Kit.

 

12. Klik Go to my Dashboard.

 

13. Jika Anda melihat tampilan seperti berikut, maka selamat Anda telah berhasil melakukan konfigurasi pada plugin Site Kit.

 

14. Selanjutnya, Anda juga dapat melihat data dari Search Console di Google Site Kit. Contohnya total clicks, total impressions, average CTR seperti yang ditampilkan pada gambar di bawah ini.

 

15. Untuk melihat traffic website, Anda dapat menggunakan Analytics dari Google Site Kit. Klik menu Settings pada bagian kiri, kemudian pilih tab CONNECT MORE SERVICES.

 

16. Klik Set up Analytics.

 

17. Pilih akun Google yang Anda gunakan.

 

18. Klik tombol Continue.

 

19. Pilih Set up a new account untuk mempersiapkan akun Analytics baru.

 

20. Isikan detail dari akun Analytics Anda, kemudian klik tombol CREATE ACCOUNT.

 

21. Pilih kembali akun Google Anda untuk kebutuhan otorisasi.

 

22. Beri tanda centang pada dua opsi yang tersedia untuk memberikan izin akses kepada Site Kit dan klik tombol Continue untuk melanjutkan.

 

23. Beri tanda centang untuk menyetujui Terms of Service, kemudian klik tombol I Accept.

 

24. Anda akan melihat notifikasi seperti berikut setelah akun Analytics berhasil dibuat. Klik tombol Go to my Dashboard untuk kembali ke dasbor Site Kit.

 

25. Masuk ke menu Analytics pada bagian kiri, lalu klik pada tombol CONFIGURE ANALYTICS.

 

26. Kini akun Google Analytics Anda telah terintegrasi dengan Google Site Kit. Dengan demikian, data dari tool tersebut juga dapat dilihat pada Dashboard.

 

27. Selain itu, Anda dapat melihat beberapa data utama Analytics langsung dari halaman sebuah artikel yang diposting. Caranya, masuk ke menu Pages atau Posts, kemudian klik View pada artikel yang ingin Anda lihat data Analytics-nya.

 

28. Anda akan diarahkan ke halaman artikel dan melihat menu bar pada bagian atas ditampilkan. Arahkan kursor atau pointer ke bagian menu Site Kit, Anda akan melihat data Analytics yang telah disediakan oleh Site Kit.


Apakah jawaban ini bermanfaat? Ya Tidak

Send feedback
Maaf kami tidak bisa membantu. Bantu kami mengembangkan artikel ini dengan umpan balik Anda.